Thursday, 23 May 2013

Jangan Ucapkan Ini Ketika Wanita Menangis


Menangis adalah hal yang lumrah dilakukan oleh wanita. Bagi wanita, menangis bisa digunakan sebagai cara mengeluarkan emosi tertahan akibat sakit hati atau hal yang lainnya. Ketika Anda menangis, tentu Anda mengharapkan ada orang yang berkenan menghibur dan menenangkan hati Anda. Namun, ada kalanya Anda merasa begitu jengkel dengan perkataan beberapa orang yang bermaksud menenangkan Anda yang sedang menangis. Mengapa? Karena menurut Anda, perkataan yang dilontarkan oleh teman, sahabat, atau pacar Anda tidak sesuai dengan suasana hati Anda.

Kata-kata apa sajakah itu? Simak ulasannya di bawah ini.



1. "Udah, lupain aja."
Wanita tidak perlu diberi tahu kapan mereka harus melupakan hal yang membuat mereka menangis. Ada saatnya bagi wanita untuk mengingat dan akan tiba pula saat untuk lupa. Mengucapkan kata-kata ini hanya akan membuat seorang wanita bertambah jengkel. Alih-alih kesedihannya terhapus, wanita ini akan semakin merasa terpuruk.

2. "Gak usah lebay deh, masalahnya gak separah itu."
Kata-kata ini mungkin terasa biasa jika diungkapkan di saat bercanda dengan teman-teman Anda. Namun esensinya akan jauh berbeda jika kata-kata ini diucapkan kepada Anda di saat Anda menangis. Menangis adalah cara wanita untuk mengeluarkan segala bentuk emosi di hatinya. Maka, jangan pernah menganggap bahwa wanita menangis adalah wanita yang mencari perhatian.

3. "Aku ngerti gimana perasaanmu."
Jangan berbasa-basi dengan mengatakan kalimat ini. Faktanya, tidak ada seorang pun mengetahui dan benar-benar mengerti apa yang sedang dirasakan wanita ketika dia menangis. Kalimat di atas memang ditujukan untuk menunjukkan sebuah simpati, namun kalimat tersebut benar-benar terkesan basa-basi. Daripada mendengarkan kalimat basa-basi, wanita biasanya lebih menyukai hadirnya sebuah pelukan yang menenangkan.

4. "Kamu lagi dapet?"
Perasaan seorang wanita memang biasanya jauh lebih sensitif pada saat datang bulan. Akan tetapi hal ini bukanlah alasan yang tepat untuk dikatakan di depan seorang wanita yang sedang menangis. Perkataan itu justru terkesan merendahkan seorang wanita. Wanita akan cenderung merasa tangisan mereka dianggap remeh. Lebih parah lagi, wanita akan merasa tangisan mereka dianggap sebagai akibat datangnya siklus bulanan.

5. "Jangan nangis lagi deh."
Mengatakan kalimat di atas tidak akan menghentikan tangisan seorang wanita. Yang akan terjadi adalah tangisan tersebut akan semakin kencang dan semakin sulit dihentikan. Berikan perhatian dan pelukan karena kedua hal nyata itulah yang justru akan menenangkan hati seorang wanita.

6. "Gak penting banget untuk ditangisi."
Pilihan kata-kata ini benar-benar buruk. Ketika wanita sedang menangisi seseorang atau sesuatu, tentu hal atau orang itu sangat berarti dan memiliki kesan khusus baginya. Jangan pernah memberitahu bagaimana penting atau tidaknya hal yang sedang ditangisi wanita karena mereka menganggap Anda tidak tahu apa-apa. Mengatakan hal tersebut hanya akan membuat wanita merasa dirinya memiliki gangguan mental.

                                                                                                

No comments:

Post a Comment